(Cerita Pasca Lebaran) Santri Wahdah Islamiyah Imami Shalat Tahajud di 10 Akhir Ramadhan

(Cerita Pasca Lebaran) Santri Wahdah Islamiyah Imami Shalat Tahajud di 10 Akhir Ramadhan

Dari Aisyah Radhiallahu Anha, Rasulullah SAW sangat bersungguh-sungguh (beribadah) pada sepuluh hari terakhir (bulan ramadhan), melebihi kesungguhan beribadah di selain (malam) tersebut. (HR. Muslim)

UMMATTV BANDA ACEH, Ada 10 hari kemuliaan selama setahun dalam islam. Yaitu ,10 awal bulan Zulhijjah, dan 10  hari akhir Ramadhan.  Dari Aisyah Radhiallahu Anha, Rasulullah SAW sangat bersungguh-sungguh (beribadah) pada sepuluh hari terakhir (bulan ramadhan), melebihi kesungguhan beribadah di selain (malam) tersebut. (HR. Muslim)

Nah.10 akhir ramadhan ini biasa dimanfaatkan mengamalkan program Itikaf (berdiam di masjid).  Biasanya salahsatu kegiatan adalah mendirikan shalat lail sepertiga malam. juga tetap ada yang tarwih setiap awal malam (setelah isya).

Hal yang sama di lakukan oleh BKM Jami'ul Wafa Aceh , selain shalat tarwih, mereka juga lakukan shalat lail berjamaah.Yang uniknya dalam pelaksanaan shalat ini imamnya anak umur 13 tahun yang sudah menghafal 30 juz Quran

Harapan BKM Jami'ul Wafa' dan jamaah secara umum berharap tahun depan bisa dilanjutkan lagi peran ananda untuk jadi imam. Para jamaah merasa nyaman dengan suara ananda, tidak terasa setengah juz dibaca dalam empat rakaat pertama kata mereka.

Orangtua dari Ananda Ahmad Afif, Hatta Selian, sangat bersyukur kepada Allah dan juga berterimakasih pada pegelola pondok Tahfidz Cibinong Bogor. "Semenjak belajar di pondok yang bersebelahan dengan Stadion Pakansari Kabupaten Bogor ini, ahamdulillah rasa percaya diri ananda sudah meningkat dan tambah dewasa dalam bergaul" ujarnya.

Abdullah Muhaimin, pembina (Musyrif) dari ananda  di pondok ini sangat terkesan dengan prilaku ananda Ahmad selama di Pondok yang berlokasi di sebelah Barat Stadion Pakansari Kab. Bogor.

Sebelumnya :
Selanjutnya :