Ustaz Zaitun dan Para Pimpinan Ormas Islam Bersilaturahmi dengan Menteri Koperasi Ferry Juliantono

Ustaz Zaitun  dan Para Pimpinan Ormas Islam Bersilaturahmi dengan Menteri Koperasi Ferry Juliantono

Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi antara pemerintah dan ormas-ormas Islam

JAKARTA UMMAT TV.COM — Ustaz Dr. KH. Muhammad Zaitun Rasmin, Pemimpin Umum Wahdah Islamiyah, bersama sejumlah pimpinan ormas Islam nasional melakukan silaturahmi dengan Menteri Koperasi Republik Indonesia, Ferry Juliantono, di Jakarta, Jumat (14/11/2025).

Pertemuan ini menjadi bagian dari upaya memperkuat sinergi antara pemerintah dan ormas-ormas Islam dalam pengembangan sektor ekonomi umat, khususnya melalui penguatan koperasi dan UMKM berbasis komunitas.

Dalam pertemuan tersebut, Wahdah Islamiyah turut menghadirkan perwakilan bidang ekonomi secara khusus. Hadir mendampingi Ustaz Zaitun, Ketua Departemen Ekonomi Wahdah Islamiyah, Dr. Syarif Parenreng, bersama jajaran pengurus Koperasi Wahdah dari Makassar.

Pertemuan berlangsung dalam suasana akrab dan konstruktif, membahas peluang-peluang kerja sama strategis di sektor riil dan pemberdayaan ekonomi umat. Menteri Ferry menyambut baik semangat kolaborasi dari ormas-ormas Islam dan menegaskan komitmennya untuk mendorong ekosistem koperasi yang sehat, kuat, dan inklusif.

Ustaz Zaitun Rasmin menyampaikan pentingnya penguatan ekonomi sebagai bagian dari penguatan kemandirian umat. Menurutnya, koperasi adalah instrumen strategis untuk mewujudkan keadilan ekonomi secara merata dan berkelanjutan.

“Kami melihat koperasi bukan hanya alat bisnis, tapi bagian dari gerakan dakwah ekonomi yang memperkuat umat dari sisi kesejahteraan,” ujar Ustaz Zaitun.

Silaturahmi ini menjadi bagian dari ikhtiar Wahdah Islamiyah dan ormas Islam lainnya untuk mengambil peran aktif dalam pembangunan nasional, khususnya di bidang ekonomi kerakyatan yang berbasis nilai-nilai keislaman dan gotong royong.[ibw]

Dokumentasi kunjungan 

Sisipkan gambar ...

Sisipkan gambar ...

Sisipkan gambar ...

Sebelumnya :
Selanjutnya :