Sambut Ramadhan, Laznas WIZ Siapkan Tim Fundraiser Melalui Bootcamp Fundraising

Sambut Ramadhan, Laznas WIZ Siapkan Tim Fundraiser Melalui Bootcamp Fundraising

"Peserta dilatih, didampingi, diberikan motivasi, dan diarahkan dengan perbaikan - perbaikan ketika praktek di kelas. 

BOGOR UMMATTV.COM - Sejak lama Tim Fundraiser di Laznas WIZ telah menjadi tumpuan utama lembaga ini, khususnya di Jabodetabek. Tidak banyak tim yang siap bergabung dalam gerakan fundraiser lembaga, dan yang adapun memiliki banyak keterbatasan dalam kapasitasnya, baik mindsetnya, attitudenya maupun skillnya.

melakukan kajian cukup lama dengan berbagai pihak, dan para pakar di dalam penyiapan SDM fundraiser, maka awal tahun 2024 sekaligus menyongsong Ramadhan 1445 menyelenggarakan Bootcamp Fundraising.

Sisipkan gambar ...

Kegiatan Bootcamp pertama diselenggarakan di Zona Madina - Dompet Dhuafa, Kab. Bogor, Jawa Barat (01 - 02 Maret 2024).

Peserta yang mendapatkan beastudi penuh dari WIZ ini berasal dari daerah Jabodetabek dan sekitarnya, yang dibatasi hanya 20 orang untuk efektifitas kelas.

Pemateri kali ini merupakan seorang trainer, praktisi dan konsultan marketing komunikasi yang telah 25 tahun berpengalaman di berbagai perusahaan ternama, Sopian Bageur.

Sisipkan gambar ...

Dalam sesi intensif training dan coaching, Sopian Bageur menyampaikan bahwa semua yang beliau sampaikan merupakan pengalaman - pengalaman beliau yang telah lama dijalankan di banyak perusahaan.

"Diantara teori dan praktek yang dilakukan oleh para peserta hari ini adalah cara membangun tim militan, pembuatan proposal, pengembangan event, cara presentasi dan negosiasi yang nantinya dapat diaplikasikan para peserta di lembaga masing - masing. Para peserta juga akan mendapatkan pendampingan agar aplikasi fundraising lebih sukses", papar Sopian.

Menurut Ketua Panitia, Yudi Berdaya yang juga merupakan Manajer Area Laznas WIZ Jabodetabek kegiatan banyak sekali menginspirasi, diantaranya peserta sudah mampu membuat proposal standar corporate dan melakukan presentasi yang dapat menggugah calon donatur agar berkontribusi terhadap program yang ditawarkan. Lebih jauh peserta juga diajak melakukan visiting area di Zona Madina, yang telah berhasil menjalankan banyak program pemberdayaan dhuafa, seperti : Rumah Sakit, Inkubasi Bisnis, Pemberdayaan Petani Kopi, Dakwah melalui Masjid, Area Mini Wisata dan Kuliner hingga budaya silat Jampang.

"Peserta dilatih, didampingi, diberikan motivasi, dan diarahkan dengan perbaikan - perbaikan ketika praktek di kelas. Kami bukan hanya belajar skill, tapi juga attitude dan mindset yang menjadi landasan dasar sukses setiap manusia. Kita berkomitmen dengan semua peserta untuk membangun komunikasi, konsolidasi, dan kolaborasi berkelanjutan insya Allah dengan peserta dan lembaga yang diwakili oleh meraka", papar Yudi yang telah 6 tahun bertugas di Jakarta.

Sisipkan gambar ...

Sebelumnya :