Tema Mukerwil VII WIZ DKI Jakarta : Optimalisasi Pengelolaan Lembaga Zakat yang Bertumbuh dan Berkelanjutan
JAKARTA UMMATTV.COM - Rapat Kerja Wilayah (Rakerwil) VII Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) DKI Jakarta berlangsung di kantor pusat Yayasan Al-Hijaz Al-Khairiyah, Depok, Pelaksanaan Rakerwil VII WIZ DKJ Jakarta, sebuah acara tahunan yang mengusung tema "Optimalisasi Pengelolaan Lembaga Zakat yang Bertumbuh dan Berkelanjutan." Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu,( 20/1/2024).
Ketua DPW WI Jakarta, Ilham Jaya Abdul Rauf, Lc.,MA dalam pidatonya menggarisbawahi dua kultur utama yang harus diadopsi oleh WIZ Jakarta. Pertama, kecepatan; Jakarta dikenal dengan segala aktivitasnya yang bergerak cepat, dan WIZ harus mampu menyelaraskan diri dengan ritme ini. Kedua, pemikiran besar; menetapkan target ambisius dan berusaha keras untuk mencapainya.
Rutinitas tahunan Rakerwil ini mencakup proses laporan pertanggungjawaban, evaluasi, perencanaan, dan penentuan target lembaga. Dalam harapannya, WIZ kedepannya akan semakin unggul dalam pengelolaan, kinerja, dan pencapaian target.
Direktur Utama WIZ,Syahruddin C. Asho, memberikan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya kegiatan Rakerwil ini. Ia menekankan pentingnya koordinasi antara WIZ Wilayah dengan WIZ Pusat, terutama terkait hasil Rakernas WIZ pada akhir Desember tahun lalu.
Syahruddin C. Asho juga memberikan pesan agar target yang disepakati dapat diturunkan ke tingkat daerah sesuai dengan kemampuan dan kearifan lokal masing-masing. Daerah-daerah diharapkan dapat menjadi mitra program dan mendukung penghimpunan dana zakat.
Tidak hanya itu, Ilham menambahkan bahwa tim harus tetap idealis namun juga realistis, memahami keadaan dan kekuatan yang dimiliki. Kedua pemimpin ini bersama-sama menegaskan komitmen untuk menjadikan WIZ DKI Jakarta lebih maju dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.