Sebelum MUKERDA Dimulai, Talk Show Al-Qur’an Ini Jadi Moment Penting di Bogor

Sebelum MUKERDA Dimulai, Talk Show Al-Qur’an Ini Jadi Moment Penting   di Bogor

Pra-acara ini menghadirkan Kak Syarif Ahmad seorang ahli psikologi anak dan remaja dan Kyai Haji Agus Salim, Lc., Wakil Ketua DPRD

BOGOR  UMMATTV.COM — Menjelang pelaksanaan Musyawarah Kerja (MUKERDA) ke-7, DPD Wahdah Islamiyah Kabupaten Bogor menggelar pra-acara berupa talk show bertema “Al-Qur’an dan Masa Depan: Healing and Level Up Bareng Al-Qur’an” di Aula Serbaguna 1 Setda  Kabupaten Bogor, Sabru (24/1).

Pra-acara ini menghadirkan Kak Syarif Ahmad seorang ahli psikologi anak dan remaja dan Kyai Haji Agus Salim, Lc., Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor, sebagai narasumber.
Kegiatan ini menjadi pembuka rangkaian MUKERDA sekaligus sarana penguatan spiritual dan motivasi bagi peserta sebelum memasuki agenda inti musyawarah.

Ketua DPD Wahdah Islamiyah Kabupaten Bogor, Muhammad Hamka, menyampaikan harapannya agar pra-acara ini mampu menguatkan semangat peserta. “Kami berharap Al-Qur’an benar-benar menjadi sumber healing, solusi, dan kemajuan umat, khususnya di Kabupaten Bogor,” ujarnya.

Turut hadir dalam acara direncakan , beberapa pimpinan Ormas Islam SE Kabupaten Bogor. Pihak kepolisian dan Babinsa. Juga beberapa undangan khusus lainnya.

Sebelumnya :