Ummattv, JAKARTA— Menteri PMK yang juga PLT Menpora, Muhadjir Effendi melakukan kunjungan silaturahim ke Majelis Ulama Indonesi (MUI) di Jl Proklamasi 51, Jakarta.
Kedatanganya disambut hangat Dewan Pengurus Harian MUI Sekjen MUI, Buya Amirsyah Tambunan, Ketua MUI KH Abdullah Jaidi, Ketua MUI Dr Sudarnoto, dan Wasekjen KH Ahmad Fahrur Rozi Burhan, serta perwakilan dari Komisi Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional MUI.
“Ya Alhamdulillah dan saya sampaikan terima kasih karena telah diterima dengan sangat hangat untuk bersilaturahim seiring dengan ditunjuknya saya oleh Bapak Presiden Joko Widodo untuk menjadi menteri pemuda dan olahraga,” kata Menko PMK yang juga Menpora RI kepada MUI Digital, Kamis (16/3/2023).
Karena, kata Muhadjir, ada beberapa agenda dari Kemenpora yang perlu dikonsultasikan kepada MUI dan juga perlu sinergi dengan program-program yang nanti akan harus diselesaikan.
“Saya lakukan sesuai dengan posisinya sekarang sebagai Menpora tetapi sekaligus juga dalam posisi sebagai Menko PMK,” ujar dia.
Dia menyebutkan sudah mendapatkan sejumlah masukan penting dari MUI terkait sejumlah isu terkini di bidang olah raga.
“Iya tadi ada masukan masukan dari MUI kini saya sudah mendapatkan masukan banyak hal, baik event-event yang sebentar lagi akan digelar maupun event event olahraga, terutama yang akan diselenggarakan oleh yang nanti salah yang berada di bawah tanggung jawab Kemenpora,” ungkapnya.
Muhajir juga mendapat masukan terkait akan digelarnya Piala Dunia U-20 di Indonesia, dia berjanji akan melakukan konsultasi pada pihak terkait.
“Antara lain sepak bola termasuk yang nanti akan digelar di sini oleh FIFA yaitu pertandingan untuk usia 20, dan tadi sudah mendapat masukan yang cukup banyak dan insya Allah nanti akan saya konsultasikan dengan pihak pihak terkait terutama kepada penyelenggara dari FIFA dalam gelaran Piala Dunia U-20,” tutupnya. (Junaidi, ed: Nashih)
Sumber: MUI